Serieus

Makin Serius

Dengan vokalis baru, mereka siap membuktikan kalau Seurieus tidak bubar!


Beberapa tahun lalu, mereka muncul dan memberikan warna baru di ranah musik tanah air. Musik rock yang mereka usung dipadankan dengan gaya ngabodor yang mampu membuat nama band ini masuk ke jajaran band papan atas. Masyarakatawam pun menerima mereka dengan tangan terbuka.

Ketika sang vokalis iconic mengundurkan diri, band asal Bandung ini sempat lama tak terdengar kabarnya. Apalagi sang kibordis juga ikut pergi. Saking lamanya tak berkabar, bahkan Seurieus digosipkan bubar! Beruntung Kokow [gitar], Hayam [drum], Deenar [gitar] dan Mulki [bass] tak menyerah dan terus berusaha membuat Seurieus 'terdengar' lagi.

Sambil tetap mengumpulkan materi untuk gebrakan selanjutnya, mereka mencari pengisi untuk posisi yang kosong. Audisi vokalis Seurieus pun digelar di Jakarta dan Bandung. Sempat beberapa kali mencoba, akhirnya Boym muncul. Nama yang merupakan referensi dari Aria Baron itu dirasa cocok dengan nafas Seurieus.

Waktu dia dateng, dengan sombongnya dia bilang mau nyanyiin lagu Mr. Big. Eh, sombong banget... pas kami bisa, dia-nya malah enggak bisa.” kata Mulki. Setelah latihan beberapa kali, 4 punggawa Seurieus merasa cocok dengan karakter si Boym. “Banyak yang bisa nyanyi bagus, tapi enggak 'klik' aja sama kami. Nah, si Boym nih pas banget...” jelas Deenar. “Apalagi waktu dia dateng, kami lagi deadline harus bikin album baru. Jadi emang kebeneran aja, dia dateng saat itu. Jadi langsung kami terima! Ha ha...” lanjutnya bercanda.

Meninggalkan Seurieus yang dulu dengan karakternya yang khas tentu bukan hal yang mudah. Terbukti, begitu mereka tampil, ada beberapa Serdadu Rock [sebutan fans mereka] yang meminta untuk balik ke formasi lama. “Serdadu Rock jadi terbagi dua. Ada generasi baru, mereka ini yang baru sekarang mendengarkan Seurieus dengan Boym, dan bisa menerima Boym apa adanya. Ada juga yang maunya formasi lama. Tapi mereka tetap support kok.” kata Hayam.

Selain berganti vokalis, mereka juga berganti 'wajah'. Mengubah image-nya dari kostum glam-rock 80-an. “Bukan apa-apa, kami kan sekarang udah makin tua, pas lihat rekaman dulu-dulu, eh malu sendiri...” seru Mulki angkat suara.

Musik, walau tidak terlalu signifikan, juga mengalami perubahan. Menurut mereka, hal ini dimaksudkan untuk mengikuti karakter vokal Boym yang lebih rendah dari vokalis sebelumnya. Jadilah musik Seurieus seperti terjejak di single terbarunya, “Cinta Itu Sudah Mati”. Single yang dilempar ke pasaran April lalu itu cukup sukses di pasaran. Cukup membuktikan kalau Seurieus memang belum mati.

Lebaran ini, mereka merilis single berjudul “Lebaran Kita”. Jangan salah, itu sama sekali bukan single religi. Kata mereka, lagu yang mengisahkan tentang seseorang yang tak bisa pulang kampung karena tak ada biaya itu 'hanyalah' single lebaran. “Judulnya saja Lebaran Kita... tentunya itu single buat lebaran dong...” jelas Mulki.

Ah, mereka tetap saja seurieus!*

*seurieus: dari kata 'seuri' yang berarti tertawa [Sunda].

0 komentar: (+add yours?)

Posting Komentar

ke lagu ke labu